tak gampang buatku

  • 0
Kegiatan bloggingku saat ini mulai terhambat dengan aktifitas yang lumayan melelahkan dan sangat menguras fikiran bahkan tenaga. Hufft tapi mudah-mudahan bisa membentuk pribadi yang lemot dan males berfikir ini menjadi orang yang berguna bagi bangsa agama dan masyarakat sekitar kamar ehehe.
Namun yang ada hanya tumpukan ide-ide yang tak tersalurkan dan tberserakan sehingga yang penumpukan ini menyebabkan kemalasan yang amat sangat karena bingung harus menyelesaikan tugas yang mana dulu. Namun ini tak hanya terjadi saat ini selama membuat blog ini pun begitu, inspirasi terus menumpuk dalam otak namun tak mudah menyajikan dalam bentuk tulisan, namun saya sedikit heran melihat banyaknya orang-orang yang mampu merangkai kata begitu indah walaupun mereka menyajikan dengan bahasa sederhana namun aslinya sangat menarik untuk dibaca.


Apakah menulis itu merupakan bakat? Ataukah kemampuan yang di asah. Aslinya pasti begitu karena yang saya tahu mereka yang pandai menulis kebanyakan sering membaca, namun tak jarang seperti mereka yang karena hobi saja seperti yang saya lakukan ini, namun tulisan yang mereka ciptakan begitu menarik. Lain halnya dengan saya, tulisan yang saya bentuk selalu mentok di tengah jalan, bahkan kalaupun selesai kadang agak-agak ngawur...saya sudah menyadari itu dari dulu gan namun apapun yang terjadi saya tak akan berhenti menulis.
Kata teman saya seorang penulis tak harus anak jurnalistik begitu juga kata sebagian orang di website yang sering saya kunjungi. Namun saya sebagai penulis yang tak berpengalaman ini apalagi disebut profesional sangat sulit menggembangkan yang namanya tulisan baik itu tulisan pendek apalagi panjang, dan saya hanya menuangkan apa yang ada pada fikiran saya,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mari berbagi pengalaman dan fikiran untuk terus belajar... :)